News

Neta X Resmi Dilepas 448 juta, SUV Listrik Dengan Panaromic Sunroof Ajip Untuk Keluarga Muda

Neta X dilepas 448 juta, SUV Listrik Dengan Panaromic Sunroof Untuk Keluarga Muda
Neta X dilepas 448 juta, SUV Listrik Dengan Panaromic Sunroof Untuk Keluarga Muda

Jadwalbalap.com – NETA Auto Indonesia resmi mengumumkan harga untuk mobil listrik Medium SUV mereka, NETA X, pada acara The Grand Launch of NETA X – Xperience Tech With EV di Hutan Kota by Plataran, Jakarta Pusat, 27 September 2024.

Mobil ini hadir dalam dua varian, NETA X 500 Elite dengan harga Rp 428 juta dan NETA X 500 Supreme dengan harga Rp 448 juta, berlaku on the road (OTR) Jakarta.

Peluncuran ini sekaligus menandai dimulainya pengiriman 500 unit pertama yang telah dipesan selama masa pre-booking.

Alan Zhou, Vice President of NETA Auto, menyatakan, “Melalui NETA X, kami menghadirkan Intelligent Electric SUV dengan teknologi inovatif yang ditargetkan untuk keluarga muda. Peluncuran ini adalah langkah awal untuk memberikan solusi mobilitas cerdas bagi masyarakat Indonesia.”

NETA X dirancang dengan konsep ‘Xperience Tech With EV’, memadukan fitur-fitur canggih dan kenyamanan berkendara.

Mobil ini memiliki dimensi besar untuk kategori SUV Medium dengan panjang 4.619 mm, lebar 1.860 mm, dan tinggi 1.628 mm, serta jarak sumbu roda 2.770 mm.

Kapasitas kabinnya mampu menampung lima penumpang dengan ruang bagasi mencapai 1.388 liter setelah kursi belakang dilipat.

NETA X juga dibekali berbagai teknologi pintar seperti Advanced Driving Assistance System (ADAS) Level 2 yang mencakup fitur seperti Full Speed Adaptive Cruise Control, Automatic Emergency Braking, dan Lane Keep Assist.

Di bagian interior, mobil ini dilengkapi dengan layar sentuh 15,6 inci dan panoramic sunroof untuk menambah kenyamanan berkendara.

Dari segi performa, NETA X ditenagai motor listrik berdaya 120 kW (175 hp) dengan torsi 210 Nm dan mampu menempuh jarak hingga 480 km dalam satu kali pengisian penuh.

“Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan kendaraan listrik berkualitas dengan teknologi terdepan serta layanan purna jual yang premium bagi konsumen Indonesia,” tambah Alan Zhou.fey