BalapModification

Toyota Land Cruiser 200 Milik Julian Johan di Modif Demi Asia Cross Country Rally 2023

Toyota Land Cruiser 200 Milik Julian Johan di Modif Demi Asia Cross Country Rally 2023
Toyota Land Cruiser 200 Milik Julian Johan di Modif Demi Asia Cross Country Rally 2023
iklan jadwalbalap

Jadwalbalap.com – Toyota Land Cruiser 200 yang akan menemani Julian Johan  atau lebih disapa Jeje ini sepanjang kompetisi Asia Cross Country Rally 2023 telah dimodifikasi ulang, pria kelahiran 1 Agustus telah melakukan berbagai penyempurnaan.

Pada bagian eksterior yang meliputi body, bumper dan wide fender, menggunakan bahan karbon dan polycarbonate untuk memangkas bobot lebih dari 150 kilogram dari bobot aslinya.

Sementara untuk interior, beberapa komponen seperti jok belakang, panel door trim, serta beberapa aksesoris lainnya telah dieliminasi dan digantikan dengan adanya roll bar yang membentang dari depan ke belakang, 2 ban serep serta penambahan perangkat navigasi khusus rally.

baca juga : cara menyimpan ban bisa bertahan 10 tahun lebih

Jok depan pun telah mengalami pergantian menggunakan model racing dengan standar FIA untuk memberikan kenyamanan serta keselamatan driver dan co-driver selama kompetisi berlangsung.

Spesifikasi mesin Land Cruiser 200 menggunakan jantung mekanis V8 3UR-FE 5700cc yang menggunakan oli Motul 300V ini memiliki internal berbahan forged dengan full exhaust system.

Perlu diketahui mesin 3UR-FE ini merupakan tipe mesin tertinggi di seri 200 dan mesin standar Land Cruiser 200 versi Amerika serta mesin Lexus LX570 yang merupakan saudara kembar dari Land Cruiser 200.

Naila Athiyyah

admin jadwalbalapcom and gembelgaul.com

Tinggalkan Balasan