News

Honda PCX 160 Terbaru Sekarang Dilengkapi Roadsync

Honda PCX 160 Terbaru Sekarang Dilengkapi Roadsync
Honda PCX 160 Terbaru Sekarang Dilengkapi Roadsync
iklan jadwalbalap

Jadwalbalap.com – New Honda PCX 160 telah diluncurkan, skuter premium AT dengan mesin 160cc, di Lippo Plaza Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Sabtu, 25 Januari.

Motor ini mengusung tagline Truly Exceptional dan dilengkapi dengan teknologi serta fitur modern yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup urban hingga suburban.

New Honda PCX 160 hadir dengan mesin 160cc eSP+ yang bertenaga, fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) untuk pengendalian torsi, sistem pengereman ABS, serta Honda Roadsync pada tipe tertinggi yang memungkinkan pengendara mengakses navigasi, telepon, musik, dan pesan melalui smartphone.

Selain itu, motor ini juga dibekali subtank rear suspension untuk kenyamanan suspensi yang lebih optimal.

Pilihan varian dan harga On The Road (OTR) untuk wilayah Jakarta-Tangerang meliputi:

1.New Honda PCX 160 CBS: Rp 33.978.000,-

2.New Honda PCX 160 ABS: Rp 39.151.000,-

3.New Honda PCX 160 Roadsync: Rp 42.148.000,-

Tiap varian tersedia dalam warna eksklusif, seperti Exceptional Red, Matte Silver, Phenomenal Matte Black, hingga Roadsync Red.

Tampilan baru yang lebih mewah dan elegan diharapkan mampu menarik perhatian konsumen, khususnya di segmen motor premium.

PT Wahana Makmur Sejati memasang target penjualan sebesar 3.700 unit per bulan untuk New Honda PCX 160, dengan keyakinan bahwa produk ini dapat memenuhi ekspektasi pasar.

Strategi pemasaran didukung oleh teknologi digital seperti aplikasi WANDA dan program penjualan menarik selama Januari, termasuk test ride dan edukasi produk di acara peluncuran.

Menurut Olivia Widyasuwita, Division Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati, New Honda PCX 160 tidak hanya menjadi kendaraan premium dengan performa terbaik, tetapi juga solusi sempurna untuk mobilitas harian yang stylish dan modern.

Kehadiran motor ini melengkapi lini produk Honda di segmen AT 160cc, seperti Honda Vario 160, ADV 160, dan Stylo 160, sekaligus memperkuat posisi Honda sebagai pemimpin pasar di tahun 2025.fey