Profil

Agus Gumiwang Kartasasmita : ALVA Sesuai Tren Industri Hijau By Kementrian Perindustrian

Agus Gumiwang Kartasasmita : ALVA Sesuai Tren Industri Hijau By Kementrian Perindustrian
Agus Gumiwang Kartasasmita : ALVA Sesuai Tren Industri Hijau By Kementrian Perindustrian
iklan jadwalbalap

Jadwalbalap.com – ALVA kembali umumkan kehadirannya di gelaran Indonesia Motorcycle Show+ 2023 (IMOS+ 2023) untuk menuntaskan misi memperbanyak edukasi motor listrik dan ekosistemnya.

Partisipasi perdana ALVA di IMOS+ 2023 tahun ini mengangkat konsep pengalaman menyeluruh, yang bertujuan bukan hanya untuk memberikan pengunjung promosi ataupun program penjualan terbaik, tetapi juga fasilitas untuk memahami lebih banyak terkait dampak penggunaan motor listrik yang telah di kampanyekan dalam beberapa bulan terakhir.

Terasa istimewa Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita, M.Si, Menteri Perindustrian Republik Indonesia mengunjungi booth ALVA di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) 2023 yang berlokasi di Hall 10, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD.

baca juga : bedah teknologi ALVA Cervo kok bisa top speed lebih dari 100 km/jam

Pada kunjungannya kali ini, Menteri Agus diberikan pemaparan singkat terkait ALVA One, solusi mobilitas listrik pertama ALVA sejak resmi mengaspal pada tahun 2022 yang merupakan hasil produksi ALVA Manufacturing Facility yang terletak di Cikarang, Jawa Barat.

Dalam ajang IMOS+ 2023, ALVA mengangkat konsep pengalaman menyeluruh serta edukasi motor listrik dan ekosistem listrik guna memperkokoh landasan lifestyle mobility solution melalui rangkaian kegiatan edukatif dan interaktif.

Hal ini selaras dengan tren pembangunan industri hijau yang digagas oleh Kementrian Perindustrian Republik Indonesia melalui penetapan kebijakan kendaraan listrik sebagai upaya mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik dari hulu ke hilir.

Naila Athiyyah

admin jadwalbalapcom and gembelgaul.com

Tinggalkan Balasan