Tiga Diler 3C Anyar Mitsubishi Kolaps Sun Motor
Jadwalbalap.com – Tidak hanya satu tapi tiga sekaligus MMKSI berkerjasama dengan SUN Motor Group meresmikan tiga diler sekaligus sebagai komitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen di area Jabodetabek, yang ditandai dengan seremoni yang dilaksanakan pada tanggal 3 Oktober 2023.
Ketiga diler resmi baru tersebut adalah Diler Mitsubishi Motors Sun Star Prima Motor – Lippo Cikarang, Sun Star Prima Motor – Cibinong, dan Sun Star Prima Motor – Cibubur, yang seluruhnya telah dilengkapi dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Sparepart), dan tambahan fasilitas Bodi & Cat pada Diler Mitsubishi Motors Sun Star Prima Motor – Cibubur.
baca juga : mau uji emisi, mitsubishi sediakan gratis
Diler Mitsubishi Motors Sun Star Prima Motor – Cibubur juga mendapat kehormatan untuk menjadi tuan rumah peresmian ketiga diler baru tersebut. Seremoni dihadiri pula oleh Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI dan Imelda Sundoro, founder SUN Motor Group.
Peresmian ini menandai kehadiran diler resmi Mitsubishi Motors yang ke-171, ke-172, dan ke-173 di Indonesia, sekaligus menambah total angka kerja sama MMKSI dengan SUN Motor Group menjadi total 28 diler resmi, juga fasilitas tambahan Bodi & Cat resmi yang ke-24 di Indonesia.
Cibubur
Sun Star Prima Motor Cibubur yang menjadi tuan rumah dalam peresmian tiga diler resmi SUN Motor yang baru, juga memberikan nuansa baru yang lebih segar pada desain dan layout showroom.
Beberapa fasilitas baru juga disediakan, seperti ruang kafe, ruang kerja (co-working space), di mana ini merupakan hasil dari upaya MMKSI yang tak henti-hentinya untuk memanjakan konsumen dengan memberikan fasilitas yang nyaman kepada mereka saat berkunjung atau menunggu di diler.
Selain itu juga terdapat beberapa improvement berupa display untuk bisa lebih memberikan informasi yang jelas kepada konsumen di diler, antara lain wall art informasi “Mitsubishi Motors Successful Journey” di Indonesia, serta media informasi Genuine Part & Accessories dan informasi aplikasi MMID melalui media digital terbaru.
Cibinong
Sun Star Prima Motor – Cibinong hadir dengan fasilitas 3S (Sales, Service, dan Spare parts), memungkinkan pelanggan untuk memperoleh layanan lengkap dalam satu tempat. L
okasinya terletak di Jl. Raya Jakarta Bogor, Kel. Pabuaran, Kec. Cibinong, Kab. Bogor, Jawa Barat, dan memiliki lahan seluas 1.720 m2 dan bangunan seluas 2.082 m2 .
baca juga : cara press pelek tubeless yang benar
Diler ini dilengkapi dengan area showroom seluas 255 m2 dan area bengkel seluas 352 m2 , dengan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP), 7 stall umum, dan 1 stall untuk inspeksi yang dapat mendukung perawatan kendaraan Mitsubishi Motors, dan dapat menangani hingga 31 kendaraan per hari.
Cikarang
Sun Star Prima Motor – Lippo Cikarang. Seperti di Cibinong, diler ini juga dilengkapi dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Spareparts), untuk mempermudah konsumen. Memiliki lahan seluas 1.519 m2 dan bangunan seluas 1.931 m2 , diler ii memiliki desain yang atraktif dan terletak di lokasi strategis, di Jl. Majapahit Nomor 003, Kel. Desa Cibatu, Kec. Cikarang Selatan, Kab Bekasi, Jawa Barat.jbc