DNA Desmosedici Ada di Ducati Panigale V4 S 2025

Jadwalbalap.com – Ducati Indonesia secara resmi meluncurkan Panigale V4 S pada 8 Februari 2025 di Jakarta Selatan, setelah debut global di World Ducati Week 2024.
Motor ini mengusung teknologi balap dari MotoGP dan World Superbike, menawarkan desain aerodinamis baru, peningkatan ergonomi, serta sistem elektronik canggih dari Ducati Corse.
CEO Ducati Indonesia, Jimmy Budhijanto, menyatakan bahwa Panigale V4 S adalah standar baru superbike dengan perpaduan gaya, kecanggihan, dan performa. Pada peluncuran ini, unit pertama diberikan kepada Christopher Arfian, seorang Ducatisti sejati.
Panigale V4 S terbaru lebih ringan 2 kg (187 kg) dan memiliki tenaga 216 hp dari mesin Desmosedici Stradale V4 berstandar Euro5+.
Dengan knalpot Akrapovič, tenaga meningkat hingga 228 hp. Sasis dan swingarm yang lebih ringan meningkatkan stabilitas serta akselerasi, sementara suspensi elektronik Öhlins memastikan kenyamanan dan performa optimal.
Desain aerodinamis baru mengurangi hambatan sebesar 4% serta mempertahankan downforce optimal, meningkatkan kelincahan motor di tikungan.
Ergonomi ditingkatkan dengan tangki dan jok lebih luas serta footpeg lebih dalam, memberikan kontrol lebih baik bagi pengendara.
Sistem elektronik canggih Ducati Vehicle Observer (DVO) menghadirkan kontrol presisi tinggi, termasuk Ducati Traction Control, Slide Control, dan Quick Shift 2.0. Dasbor 6,9 inci dengan teknologi Optical Bonding menampilkan data real-time seperti sudut kemiringan dan akselerasi, mendukung pengendara dalam pencarian performa maksimal.
Kehadiran Panigale V4 S menegaskan komitmen Ducati Indonesia dalam menghadirkan motor terbaik bagi pecinta kecepatan dan teknologi di Tanah Air.fey